Tak sampai lima menit kemudian, Haaland kembali mencetak gol sekaligus mencatatkan hat-trick.
Gol itu berawal dari kesalahan Jose Sa dalam mengoper bola yang mengarah ke Riyad Mahrez di depan kotak penalti.
Tak egois, Mahrez memberikan bola kepada Haaland yang berdiri bebas di dalam kotak penalti.
Eks bomber Borussia Dortmund itu pun dengan mudah menceploskan bola ke gawang yang sudah kosong.
Torehan ini pun menjadi hat-trick keempat Erling Haaland di Liga Inggris.
Sebelumnya, Haaland mencetak tiga gol ke gawang Nottingham Forest, Crystal Palace, dan Manchester United.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Hattrick Haaland Antarkan Man City Pukul Serigala
Torehan ini juga makin terasa spesial karena Haaland berhasil melewati catatan hat-trick Cristiano Ronaldo.
Menurut data dari ESPN yang dikutip BolaSport.com, Ronaldo mengoleksi tiga hat-trick di Premier League.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | ESPN |
Komentar