Jika dirunut, musim 2021-2022 lalu jumlah 23 gol dibukukan oleh winger Liverpool, Mohamed Salah, dan pemain Tottenham Hotspur, Son Heung-min.
Musim 2020-2021, topscorer Liga Inggris diraih oleh Harry Kane dari Tottenham Hostspur dengan 23 gol juga.
Jumlah sama sebanyak 23 gol pun dihasilkan oleh Jamie Vardy bersama Leicester City pada musim 2019-2020.
Adapun torehan 22 gol pada musim 2018-2019 diraih oleh tiga pemain, yakni Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Pierre-Emerick Aubameyang.
Hattrick yang dicetak oleh Halaand ini merupakan yang keempat di musim ini bersama Man City.
Sebelum Wolves, Haaland sudah membuat di tiga pertandingan saat melawan Crystal Palace, Nottingham Forest, dan Manchester United.
Dengan tersisa 17 pertandingan lagi di musim ini, Haaland kemungkinan besar bisa memecahkan rekor gol terbanyak dalam satu musim.
Saat ini gol terbanyak dipegang oleh Andy Cole dan Alan Shearer bersama Newcastle United pada musim 1993-1994 dan 1994-1995.
Baca Juga: Sambil Singgung Lionel Messi, Michael Owen Bela Cody Gakpo yang Melempem di Liverpool
Namun, jumlah tersebut dibuat dalam format yang masih memainkan 42 pertandingan dalam semusim.
Sementara untuk format saat ini dengan 38 laga, Mohamed Salah adalah pemegang rekor dengan 32 gol.
Winger asal Mesir tersebut membukukan catatan gol itu pada musim debutnya bersama Liverpool tepatnya pada musim 2017-2018.
Haaland's hat-trick means it's now 25 goals for the season! ????
— Premier League (@premierleague) January 22, 2023
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Premierleague.com |
Komentar