Sebagai tuan rumah, Arsenal sempat tertinggal lebih dulu melalui lesakan jarak jauh nan apik dari Marcus Rashford pada menit ke-17.
Respons cepat segera diberikan oleh Arsenal dengan gol penyama kedudukan yang dilesakkan oleh Eddi Nketiah pada menit ke-24.
Skor imbang 1-1 bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Martin Odegaard cs mampu berbalik unggul 2-1 berkat gol brilian dari Bukayo Saka pada menit ke-53.
Akan tetapi, skuad arahan Erik ten Hag mampu membalas gol Saka dengan tandukan dari Lisandro Martinez pada menit ke-59.
Pada saat duel Arsenal vs Man United dirasa bakal berakhir seri, Eddie Nketiah akhirnya muncul sebagai pahlawan kemenangan bagi timnya.
Baca Juga: Ukir Hat-trick ke-4 di Liga Inggris, Erling Haaland Sukses Pecundangi Cristiano Ronaldo
Gol pemain asal Inggris tersebut pada menit ke-90 berhasil membuat The Gunners unggul 3-2.
Gol tersebut sempat ditelusuri oleh wasit Anthony Taylor lantaran diduga offside.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Squawka |
Komentar