"Ia adalah bek muda serbaguna dan telah menunjukkan potensi dan kualitas mumpuni bersama Spezia di Liga Italia dan level internasional bersama Polandia."
"Kami menyambut Jakub beserta keluarganya di Arsenal dan berharap bisa bekerja sama dengannya," ujar pelatih asal Spanyol itu menambahkan.
Kehadiran Kiwior tentu menjadi tambahan berkualitas bagi pasukan Arteta.
Pemain berpostur 189 cm tersebut merupakan bek sentral dengan kaki kiri sebagai kekuatan utamanya.
Di samping itu, Kiwior fasih bermain dalam tiga posisi berbeda, yakni bek tengah, bek sayap kiri, dan gelandang bertahan.
Baca Juga: Bersama Erik ten Hag, Man United Jauh Lebih Enak Ditonton ketimbang Era Sir Alex Ferguson
Here’s Jakub Kiwior signing contract as new Arsenal player together with his agents Pawel Zimonczyk and Sasha Huet-Baranov ⚪️????✍???? #AFC
Kiwior will earn £3m gross per season until June 2028. pic.twitter.com/yufIFvWlgE
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) January 23, 2023
Hal itu tentunya bakal mengundang persaingan ketat dirinya dengan pemain-pemain seperti Rob Holding, Ben White, William Saliba, Granit Xhaka, Gabriel Magalhaes, Kieran Tierney, dan Olesandr Zinchenko.
Transfer bek timnas Polandia tersebut seperti tampak terasa aneh bagi para pendukung Arsenal.
Kiwior terdengar asing bagi telinga mereka, tetapi memiliki kualitas tinggi di Italia.
Itu dibuktikan dengan permainannya yang apik bersama Polandia dengan membantu mereka lolos fase gugur Piala Dunia 2022 di Qatar.
Kiwior mampu membantu Polandia mencatatkan dua clean sheets dalam empat laga sebelum kebobolan melawan Prancis dan Argentina.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Arsenal.com, Twitter.com/FabrizioRomano |
Komentar