Pengurus baru PSSI nantinya diharapkan dapat menghasilkan solusi terbaik untuk nasib Liga 2.
"Mudah-mudahan di sisa waktu tersisa sebelum batas bulan Juli bagaimana yang sudah disampaikan AFC semua dapat terselesaikan dengan baik. Bagaimana caranya teman-teman dari Liga 2 ini sudah punya gambaran. Biarlah itu nanti apabila pengurus baru kesulitan mencari cara," tutur pria kelahiran Gorontalo itu.
Baca Juga: CEO Man City Luruskan Omongan Pep Guardiola yang Ingin Pulang ke Barcelona
"Tapi kalau pengurus barunya sudah bisa carikan cara, teman-teman meyakini akan selesai dan kendala-kendala yang jadi hambatan secepat mungkin dijadikan jalan keluar," kata Amali.
Dia menambahkan, tugas pemerintah hanya menjembatani antara klub dengan PSSI dan PT LIB
"Posisi pemerintah itu mencari jalan keluar, kalau diminta bantuan kami akan bantu, kalau minta difasilitasi akan kami fasilitasi. Tapi tidak intervensi," kata politisi partai Golkar itu.
Baca Juga: Lionel Messi Bikin 1 Prestasi Buruk, Cristiano Ronaldo Tersenyum Lega
"Sebab apa yang sudah jadi keputusan pertemuan Liga 2 dengan PSSI dan LIB kami terima saja, kami tidak bisa paksakan misalnya besok harus ada kompetisi."
"Tapi pada kepengurusan baru nanti kami akan beri tahu nanti bahwa ini lho catatan yang ditinggalkan dan harus dilaksanakan apabila butuh dukungan kita dukung, apabila butuh difasilitasi, kami fasilitasi. Jadi sudah clear, kelanjutannya tunggu setelah KLB," tutupnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar