Sandy Walsh sendiri bermain selama 68 menit dan mengantongi kartu kuning.
Skor 2-1 untuk kemenangan KV Mechelen bertahan hingga akhir laga.
KV Mechelen satu langkah ke final karena laga leg kedua akan digelar di kandang mereka, Stadion Achter de Kazerne, awal Maret 2023 nanti.
Final Piala Belgia akan dilansungkan di kota Brussels, tepatnya di King Bauodouin Stadium.
FULL TIME | 1⃣-2⃣
We hebben 1 doelpunt voorsprong in de strijd om de bekerfinale.
???????????? Afspraak op 28/02 in het AFAS Stadion. ???????????????? https://t.co/lVSI9sP9cF#ZWAKVM #Crokycup #trotsoponzekleuren pic.twitter.com/Zo4D2winYp
— KV Mechelen (@kvmechelen) February 2, 2023
Juara kompetisi ini akan mendapat tiket Kualifikasi Europa League musim 2023-2024.
Sandy Walsh tengah dalam masa mengembalikan performa usai kecewa tak bisa membela timnas Indonesia di Piala AFF 2022.
Kala itu, Sandy sudah sangat dekat dengan mimpinya debut di timnas Indonesia usai memperoleh paspor lewat naturalisasi.
Namun ia harus menunda impiannya memakai jersey merah putih kebanggaan timnas Indonesia lebih dulu karena KV Mechelen tak melepasnya ke Piala AFF 2022.
“Saya terbang ke Bali untuk bergabung ke pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia. Saya bisa bermain setidaknya di tiga laga di babak grup (Piala AFF 2022," kata Sandy dilansir BolaSport.com dari Youtube Eleven Sport Belgia.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | kvmechelen.be |
Komentar