Memasuki kuarter penentuan, tim Elang Pacific Caesar Surabaya memberikan perlawanan yang cukup sengit.
Mereka terus mencoba untuk mengejar ketertinggalan dari tim Satria Muda Pertamina Jakarta.
Sayang usaha tersebut belum berhasil, dan mereka hasil mengakui keunggulan tim asal Jakarta itu dengan skor akhir 101-90.
Youbel Sondakh usai pertandingan mengatakan bahwa tim Elang Pacific Caesar Surabaya bermain luar biasa.
Mereka mampu membuat anak asuhnya cukup kewalahan, bahkan harus putar otak untuk mencetak angka demi angka.
"Luar biasa Pacific untuk tiga angka hingga 50 persen, mereka bagus," ucap Sondakh dikutip BolaSport.com dari ANTARA News.
"Tapi beruntungnya kami main on track, skornya bisa sampai 100."
Meski berhasil memetik kemenangan ketujuh dari tujuh pertandingan, Sondakh menjelaskan masih ada beberapa masalah dalam timnya.
Terutama dalam hal penjagaan lawan dan turnover yang harus diturunkan. Satria Muda mengalami turnover 16 kali dalam laga itu.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | ANTARA News, IBL Indonesia |
Komentar