Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Beda dengan Egy dan Witan, Wonderkid Malaysia Paksakan Diri di Eropa Meski Nasibnya Merana

By Ibnu Shiddiq NF - Rabu, 8 Februari 2023 | 12:30 WIB
pemain timnas Malaysia, Luqman Hakim.
pemain timnas Malaysia, Luqman Hakim.

BOLASPORT.COM - Keputusan berani diambil wonderkid Malaysia, Luqman Hakim Shamsudin yang memilih bertahan di Eropa. Sementara dua pemain Indonesia, Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman justru pulang kampung.

Luqman Hakim resmi melanjutkan kariernya dengan bergabung ke klub Islandia, Njardvik.

Winger timnas Malaysia itu menyebrang ke Njardvik dengan status pinjaman dari klub Belgia, KV Kortijk.

"Njardvik telah mencapai kesepakatan dengan klub liga utama Belgia, KV Kortrijk untuk mendapatkan Luqman Hakim dengan status pinjaman hingga akhir musim 2022/23," tulis Njardvik melalui situs resmi mereka.

"Berasal dari Malaysia, Luqman adalah penyerang yang memiliki dua penampilan untuk tim nasional Malaysia, serta penampilan junior yang tidak terkira banyaknya."

Baca Juga: Duka Ponaryo Astaman hingga Pandangannya terhadap Sosok Almarhum Benny Dollo

Luqman Hakim sendiri masih terikat kontrak jangka panjang di Kortijk selama lima tahun atau berakhir Juni 2025.

Namun sayangnya, kontrak panjang tersebut tidak selaras dengan nasib pemain berusia 20 tahun itu di klub.

Sejak bergabung pada tahun 2020, Luqman Hakim baru dua kali tampil bersama tim senior KV Kortijk.

Dia lebih sering menghabiskan waktu bersama KV Kortijk U-21 dan tim cadangannya.

Padahal, namanya sempat digadang-gadang sebagai calon pesepakbola hebat di masa depan.

Luqman pernah masuk dalam daftar 60 pemain muda paling berpotensi di dunia pada 2019 oleh The Guardian.

Dengan minimnya caps bersama KV Kortijk selama dua tahun, karier Luqman di Eropa dianggap tidak mengalami perkembangan.

Meski begitu, Luqman tidak menyerah dan rela dipinjamkan demi mendapat jam terbang lebih banyak.

 Baca Juga: Bakal Main di Indonesia, Timnas U-20 Brasil Diperkuat Rekrutan Baru Chelsea Seharga Rp 292 Miliar

Berbeda dengan Luqman, Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman justru memutuskan meninggalkan Eropa dan kembali ke Indonesia.

Padahal, Egy dan Witan memiliki jam terbang jauh lebih banyak ketimbang Luqman saat masih merumput di benua Biru.

Egy mengemas total 48 caps bersama Lechia Gdansk, FK Senica, dan FC ViOn Zlate Moravce.

Sementara Witan Sulaeman yang bertolak ke Eropa di tahun sama dengan Luqman berhasil mencatakan penampilan 15 kali lipat dari wonderkid Malaysia tersebut.

Witan membukukan 31 caps bersama FK Radnik, Lechia Gdansk, FK Senica, dan AS Trencin.

Kini, keduanya kompak membela klub Liga 1 2022/2023. Egy bergabung Dewa United, sedangkan Witan direkrut Persija.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Takut Bernasib seperti Arsenal, Arne Slot Enggan Jemawa meski Liverpool Kedinginan di Puncak Usai Unggul 8 Poin atas Man City

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X