"Saya tiba di Sepang sedikit lebih awal dan menghabiskan sebagian waktu saya di lintasan selama Tes Shakedown."
Quartararo makin bersemangat karena sensasi positif yang dirasakan oleh para pembalap penguji Yamaha dalam tes selama tiga hari kemarin.
Pembalap penguji pabrikan garpu tala, Cal Crutchlow, membeberkan bahwa motor YZR-M1 2023 lebih cepat. Peningkatan kecepatan memang menjadi permintaan Quartararo.
"Saya mendengar dan melihat beberapa hal positif, jadi saya tidak sabar untuk mencobanya sendiri," sambung Quartararo
"Kami memiliki banyak pekerjaan untuk dilakukan dan penting untuk menyelesaikan beberapa di antaranya dengan segera untuk menghindari kesalahan."
"Semoga, cuaca berada di pihak kami, sehingga memungkinkan kami untuk memaksimalkan waktu yang tersedia."
I look serious but super excited pic.twitter.com/UtSMP8M7T3
— Fabio Quartararo (@FabioQ20) February 9, 2023
Baca Juga: Ada 10 Pembalap Calon Juara, Luca Marini Sebut MotoGP Sekarang Beda
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar