Di babak kedua, tepatnya pada menit ke-53, Ronaldo mencetak hat-trick alias gol ketiga.
Gol tersebut dicetak via eksekusi penalti.
Ronaldo kemudian mencetak quat-trick alias gol keempat untuk menutup kemenangan Al Nassr pada menit ke-61.
Lesakan ini menjadi gol kelima Ronaldo dari empat pertandngan bareng Al Nassr di semua ajang.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Butuh 61 Menit Pecahkan Rekor Liga Arab Saudi
Enam hari sebelum menyambangi markas Al Wehda, Ronaldo mengukir gol debut dalam laga kontra Al Fateh di Liga Arab Saudi.
Dikutip BolaSport.com dari Squawka, jumlah gol Ronaldo di liga pada tahun 2023 lebih banyak daripada bintang sepak bola dunia lainnya seperti Lionel Messi, Kylian Mbappe, hingga Erling Haaland.
Messi baru mencetak 3 gol d Liga Prancis pada 2023.
Sementara itu, Mbappe belum mencetak gol di Liga Prancis pada tahun ini.
Adapun Haaland sudah membukukan 4 gol di Liga Inggris pada 2023.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Twitter.com/squawka |
Komentar