BOLASPORT.COM - Tim bola voli putra, Jakarta Bhayangkara Presisi berhasil melalui pertandingan sulit pada pekan kelima Proliga 2023.
Pada laga terakhir pekan kelima melawan Jakarta BNI 46, mereka harus menjalani pertandingan sampai lima set.
Tampil di GOR Ken Arok, Kota Malang pada Minggu (12/2/2023) Yuda Mardiansyah dkk untungnya berhasil memetik kemenangan dengan skor 3-2 (25-20, 16-25, 20-25, 25-23, 18-16).
Usai pertandingan Asisten manajer Bhayangkara Presisi Indra Kurniawan, mengatakan bahwa ini bukan pertandingan yang mudah.
Apalagi timnya turun dengan banyak pemain pelapis, setelah timnya memastikan satu tempat ke final four.
Mereka saat ini berada di peringkat kedua klasemen sementara Proliga 2023, setelah mengoleksi 28 poin dengan 10 kemenangan.
Mereka hanya terpaut empat poin dari pemuncak klasemen, Jakarta LavAni Allo Bank.
Sementara itu, sampai pekan kelima mereka masih unggul satu poin dari Jakarta STIN BIN yang menempati peringkat ketiga.
Baca Juga: Proliga 2023 - Kemenangan Krusial Surabaya Samator di Laga Terakhir Pekan Kelima
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | ANTARA News, Proliga.co.id |
Komentar