Menariknya pada pekan ketujuh, sebelum Luis Milla menangani tim, Persib kalah dari PSM dengan skor 1-5.
Dengan hasil itu, Persib berada di posisi ketiga klasemen dengan 46 poin dari 23 pertandingan.
Tim berjulukan Maung Bandung itu selisih satu poin dari peringkat kedua, Persija Jakarta yang mengemas 47 poin dari 23 pertandingan.
PSM Makassar berada di posisi pertama dengan 50 poin dari 24 pertandingan.
Persib dan Persija menyimpan satu pertandingan lebih banyak dari PSM.
Sementara Madura United menguntit di posisi keempat dengan 40 poin.
Borneo FC di posisi kelima dengan 37 poin.
Persebaya di peringkat keempat dan mengemas 37 poin, dan Bali United di posisi keenam dengan 37 poin.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Twitter @Luismillacoach |
Komentar