Namun, hasil terbaru membumikan sosok berumur 40 tahun itu kembali dan mengingatkan tentang tugasnya yang belum selesai.
Dilansir BolaSport.com dari Squawka, Arteta belum bisa menang atas Guardiola sejak meninggalkan tugasnya sebagai asisten pelatih.
Dalam kurun waktu tersebut, Arteta sudah enam kali bertemu dengan mantan bosnya di semua ajang.
Hasilnya, Guardiola belum memperbolehkan juniornya untuk melukai catatan sempurna.
Kemenangan terbaru bahkan berarti ganda bagi Guardiola dan anak asuhannya.
Man City berhasil mengalahkan Arsenal dengan skor 3-1 pada laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Emirates, Rabu (15/2/2023).
Baca Juga: Man City Salip Arsenal ke Puncak setelah Berjuang 6 Bulan, Liga Inggris Dimulai dari Titik Nol Lagi
Berkat hasil ini, Man City mampu mengambil alih posisi puncak klasemen sementara.
Persaingan Liga Inggris pun hidup lagi setelah Arsenal kehilangan singgasananya.
Akan tetapi, Arteta juga masih memiliki kesempatan untuk menuntaskan rasa penasarannya saat melawan Guardiola.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Twitter.com/squawka |
Komentar