"Itu tidak boleh terulang kembali,” kata Aji dikutip Bolasport.com dari laman resmi Persebaya.
"Kemarin sudah kami perbaiki, mudah-mudahan untuk pertandingan berikutnya lebih baik lagi," jelasnya.
Baca Juga: Erick Thohir Jadi Ketum PSSI, Bali United Menanti Janji Kompetisi yang Lebih Bagus
Sebenarnya, sejak berjalannya paruh kedua, tim kebanggan Surabaya itu memiliki catatan yang positif di sektor pertahanan mereka.
Di lima laga sebelumnya, Persebaya Surabaya hanya kebobolan lima kali dan dua kali mencatatkan hasil clean sheet.
Torehan dua kali tanpa kebobolan itu didapat ketika menghadapi Persita Tanggerang dan madura United.
Kendati begitu, Aji Santoso mengaku terus memberikan evaluasi kepada anak asuhnya.
"Apapun hasilnya selalu ada evaluasi. Baik bertahan dan menyerang pasti kami benahi," kata Aji.
"Apalagi ada beberapa peluang yang kemarin gagal dimanfaatkan."
Baca Juga: Thomas Doll : Persija Seperti Tim yang Berbeda antara Laga Kandang dan Tandang, Saya Akan Cari Tahu
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Persebaya.id |
Komentar