Valverde, yang berlari dari luar kotak penalti, segera menyambar bola dengan sepakan setengah first time dan si kulit bulat tak bisa dibendung oleh Herrera. Real Madrid unggul 1-0.
Tim tamu sejatinya berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 melalui Vinicius usai memanfaatkan umpan terobosan dari Alvaro Rodriguez pada menit ke-88.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Bundesliga - Bayern Muenchen Goyah di Puncak, Incaran Man United Cetak Rekor Apik
Namun, gol tersebut dianulir lantaran Rodriguez dinyatakan offside lebih dulu saat menerima bola dari rekannya.
Padahal ini menjadi laga debut bagi Rodriguez di Liga Spanyol musim ini.
Hanya tiga menit berselang, gol kedua Real Madrid akhirnya benar-benar didapatkan oleh tim tamu, kali ini melalui Marco Asensio.
Lagi-lagi melalui umpan terobosan dari Rodriguez yang memanfaatkan kesalahan pemain Osasuna dalam mengontrol bola.
Lepas dari jebakan offside, Asensio mengarahkan bola ke pojok kiri gawang Osasuna melewati sela-sela kaki Herrera. Real Madrid 2-0 Osasuna.
Tidak ada gol tambahan tercipta sehingga Real Madrid mengunci kemenangan 2-0 atas Osasuna.
Osasuna 0-2 Real Madrid (Federico Valverde 78', Marco Asensio 90+2')
Susunan pemain Osasuna dan Real Madrid seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi LaLiga:
Osasuna (4-2-3-1): 1-Sergio Herrera; 7-Jon Moncayola, 4-Unai Garcia, 5-David Garica, 20-Manuel Sanchez; 6-Lucas Torro (18-Kike Garcia 85'), 16-Moi Gomez; 12-Abdessamad Ezzalzouli (11-Kike Barja 85'), 8-Darko Brasanac (22-Aimar Oroz 72'), 14-Ruben Garcia (35-Diego Moreno 63'); 17-Ante Budimir
Pelatih: Jagoba Arrasate
Real Madrid (4-3-3): 1-Thibaut Courtois; 6-Nacho Fernandez (2-Daniel Carvajal 76'), 3-Eder Militao, 22-Antonio Ruediger, 4-David Alaba; 10-Luca Modric, 12-Eduardo Camavinga, 19-Dani Ceballos (11-Marco Asensio 66'); 15-Federico Valverde, 21-Rodrygo (39-Alvaro Rodriguez 88'), 20-Vinicius Junior
Pelatih: Carlo Ancelotti
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Laliga.en, SofaScore.com |
Komentar