Dia pun menjadi pemain yang paling banyak membuang peluang emas cetak gol (big chances missed) dengan angka 18 kali.
"Kami melakukan proses sangat baik melawan sebuah tim yang bertahan dengan 9-10 pemain di kotak penalti," kata Pep, dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News.
Baca Juga: Man City Buang Kemenangan, Guardiola Kambinghitamkan Pemain Sendiri
"Kami mengendalikan transisi permainan, menciptakan banyak peluang dari set-piece dan kami melewatkan gol dari jarak satu meter dengan kiper."
"Bukan cuma sekali, beberapa kali, dan ya, kami melakukan hal yang sangat baik."
"Kami (hanya) tidak mencetak gol dan itu saja, apa lagi yang bisa saya katakan?" imbuh pria Spanyol.
Kegagalan Haaland dkk mencetak gol tambahan membuat Manchester City harus kembali menyerahkan singgasana kepada Arsenal.
The Gunners beberapa jam sebelumnya kembali ke posisi teratas dengan kemenangan dramatis atas Aston Villa (4-2).
Margin kedua tim kini menjadi dua angka.
Pep tak mau tenggelam dengan kegagalan di Nottingham dan memilih langsung mengalihkan fokus menuju partai berikutnya.
"Kami memiliki banyak peluang seperti di pertandingan lain. Sayangnya kami kehilangan poin," ujar Pep lagi.
"Dalam pertandingan seperti ini, lebih baik saya tidak berbicara apapun, pulang ke rumah, tidur nyenyak, dan memikirkan laga yang lain," tambahnya.
Manchester City kini bersiap meladeni RB Leipzig di perdelapan final Liga Champions (22/2/2023).
Kemudian The Sky Blues kembali mengusung misi kudeta Arsenal akhir pekan nanti dengan bertamu ke Bournemouth (25/2/2023).
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Premierleague.com, Manchestereveningnews.co.uk |
Komentar