Tetapi, Malaysia masih akan bersaing berdasarkan peringkat tim dunia, karena saat ini mereka berada di peringkat kelima.
"Pearly/Thinaah kecewa dengan penampilan mereka sendiri, tetapi mereka bangkit kembali pada perempat final," aku Rexy.
"Meskipun tidak sesuai dengan harapan kami, mereka menunjukkan bahwa mereka selalu dapat kembali dengan lebih kuat ketika mereka percaya pada diri mereka sendiri."
Sisi baiknya, kami berhasil mengenali aspek-aspek yang perlu ditingkatkan, dalam hal memiliki pemahaman yang lebih baik di antara para pemain.
"Senang juga melihat mereka memiliki semangat tim yang kuat, baik di dalam maupun di luar lapangan," ujar peraih medali emas ganda putra pada Olimpiade Atlanta 1996 bersama Ricky Soebagja itu.
Baca Juga: Bos Ducati Bicara Peluang Alex Marquez hingga Pesaing Terberat Francesco Bagnaia
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Thestar.com.my |
Komentar