Baca Juga: Luruskan Tuduhan Doping, Perwakilan UFC Yakin Islam Makhachev Tak Bersalah
"Pemenang pada seleknas kali ini belum tentu akan terpilih masuk pelatnas SEA Games," ujar Wisnu dalam keterangan resmi yang diterima BolaSport.com.
"Tim pelatih akan meninjau kembali seberapa besar peluang perenang untuk meraih medali di ajang SEA Games 2023."
Pada nomor 50 meter gaya punggung putra, perenang senior I Gede Siman Sudartawa mencatat waktu 25,71 detik pada babak penyisihan.
Adapun sesi sore babak final, Siman mencatat waktu 25,88 detik.
Catatan Siman ini sudah melebihi peraih medali emas pada SEA Games 2021 Vietnam yaitu Quah Zhing Wen dari Singapura dengan 25,83 detik.
Siman saat itu harus puas meraih medali perunggu setelah menorehkan waktu 25,88 detik.
Pada nomor yang sama peringkat dua adalah Farrel Armandio Tangkas dengan catatan 26,60 detik dan kemudian Dwiki Anugrah di posisi ketiga dengan 26,91 detik.
Di bagian putri nomor 50 meter gaya punggung, Flairene Candrea mencatat waktu 29,31 detik. Catatan ini sudah melewati limit A yakni 29,59 detik.
Flairene terpaut sedikit dari catatan peraih medali emas SEA Games 2022 yaitu 29,21 detik yang dibukukan kompatriotnya, Masniari Wolf.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | PB PRSI |
Komentar