"Jika saya memenanginya, tidak apa-apa, tetapi yang ingin saya lakukan adalah mencoba meraih trofi bersama tim saya."
"Selama tim menang, tidak masalah bagi saya siapa yang mencetak gol atau apakah saya memenangi gelar pencetak gol terbanyak atau tidak," kata Osimhen.
Ambisi tersebut bisa dimaklumi mengingat Napoli sudah terlalu lama berpuasa gelar di Liga Italia.
Kali terakhir tim asal Naples ini menjadi juara adalah musim 1989-1990 saat masih diperkuat sang legenda, yaitu Diego Maradona.
Terhitung sudah 33 tahun Napoli tak mencicipi dan merasakan euforia menjadi juara Liga Italia dan musim ini adalah kesempatan emas untuk mewujudkannya.
Osimhen mengakui saat ini lebih fokus kepada tim dibandingkan pencapaian pribadinya.
"Saya tidak ingin memprediksi apa pun, tetapi kami memiliki tujuan sebagai klub dan pelatih telah menjelaskan kepada kami untuk menjalani setiap pertandingan sebagaimana adanya," kata Osimhen menambahkan.
"Kami hanya ingin terus berusaha memenangi setiap pertandingan. Kami tahu hal itu tidak akan mudah."
Baca Juga: Bukan Lionel Messi atau Neymar, Kylian Mbappe Pusat Ketajaman PSG
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ESPN.co.uk |
Komentar