"Kami seharusnya bisa mencetak satu atau dua gol lagi."
"Kami mencetak gol dan di babak kedua mereka sedikit lebih bagus."
"Namun, ini adalah Liga Champions."
Baca Juga: Bantai Liverpool 5-2, Karim Benzema Sebut Real Madrid Sebenarnya usai Menit 15
"Setiap tim sulit untuk dilawan."
"Kami kebobolan, yang sedikit membuat frustrasi, tetapi pada akhirnya kami memiliki pertandingan lain untuk dimainkan di kandang dan kami harus menang," ucap Mahrez melanjutkan.
Pesepak bola berusia 32 tahun ini mengakui bahwa di Liga Champions semua dapat berubah dalam sekejap.
"Di Liga Champions, dalam dua menit segalanya bisa berubah," ujar Riyad Mahrez.
"Di babak kedua, mereka memiliki periode di mana mereka menguasai bola."
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Transfermarkt.co.uk, UEFA.com |
Komentar