Baca Juga: Konflik Lee Zii Jia dan Mantan Pelatih Asal Indonesia Masuki Tahap Mediasi
Sebagai gantinya adalah pertemuan di sebuah kafe, di mana Lee Zii Jia mengajak Lee Zii Yii, kakaknya sekaligus manajernya di klub Bulu Tangkis Lee Zii Jia.
Klub Bulu Tangkis Lee Zii Jia sendiri merupakan klub baru yang masih seumur jagung, baru diresmikan Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia, Ti Lian Ker, pada 15 Februari 2022.
Klub itu dibentuk sejak Lee Zii Jia memutuskan keluar dari pelatnas BAM pada awal tahun lalu.
Pada pertemuan itu, Lee Zii Jia secara langsung mengucapkan kepada Indra bahwa ia sudah tidak mau dilatih lagi olehnya dan ingin berkarier secara mandiri tanpa pelatih.
Alasan itu membuat Indra berpamitan dan keluar dari grup WhatsApp Team LZJ pada keesokan harinya tanggal 26 November 2022.
Grup itu juga berisikan pelatih lain seperti pelatih fisik Lim Joe Heang, fisioterapis Sandra Fiedler dan sparing alias asisten pelatih Liew Daren.
Indra kemudian menanyakan peluang berkarier di tempat lainnya kepada Lee Zii Yii, dan saat itu kakak perempuan Lee Zii Jia itu tidak keberatan.
Indra memang harus gerak cepat mendapat pekerjaan baru, sebab kontraknya bersama Lee Zii Jia sejatinya baru habis pada Januari 2025.
Akan tetapi, asumsi positif Indra mulai goyah setelah manajemen Lee Zii Jia membuat salinan surat pemutusan kontrak yang terasa tidak adil bagi kakak Candra Wijaya itu.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | New Strait Times |
Komentar