Trofi Piala Dunia itu sekaligus yang ketiga bagi tim berjulukan La Albiceleste ini.
Baca Juga: Kylian Mbappe Diramal Memiliki Masa Depan Seperti Lionel Messi & Cristiano Ronaldo
Lionel Scaloni tidak sendirian mendapatkan penghargaan di The Best FIFA Football Awards 2022.
Scaloni ditemani dua anak didiknya di timnas Argentina, Emiliano Martinez dan Lionel Messi yang juga mendapatkan penghargaan.
Emiliano Martinez terpilih sebagai kiper pria terbaik FIFA.
Sedangkan Lionel Messi dinobatkan sebagai pemain pria terbaik FIFA.
"Kami tidak melewatkan satu hal pun, mereka memberi kami semua penghargaan," kata Lionel Scaloni, dikutip BolaSport.com dari Football-Espana.net.
Di samping itu, Lionel Scaloni memiliki harapan khusus kepada Lionel Messi.
Mantan pemain Lazio itu berharap sang bintang akan kembali memperkuat timnas Argentina di ajang Piala Dunia selanjutnya.
"Kami membuka pintu untuknya dan jika kami tidak melihatnya, maka kami akan mencari alternatif lain," tutur Scaloni.
Baca Juga: Mikel Arteta Tak Menyesal Membeli Dua Pemain Ini, Arsenal Semakin Sehat
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Football Espana |
Komentar