BOLASPORT.COM - Bek PSIS Semarang, Brandon Scheunemann dipastikan berangkat ke Uzbekistan untuk menggantikan Zanadin Fariz di skuad timnas U-20 Indonesia.
Seperti diketahui, timnas U-20 Indonesia saat ini berada di Uzbekistan akan menjalani Piala Asia U-20 2023.
Tim asuhan Shin Tae-yong itu akan menjalani laga perdana Grup A Piala Asia U-20 melawan Irak di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Rabu (1/3/2023).
Jelang menghadapi Irak, ternyata ada kabar yang cukup mengejutkan.
Baca Juga: Susunan Pemain Timnas U-20 Indonesia Vs Irak, Duet Ronaldo-Hokky
Brandon Scheunemann yang sebelumnya dicoret dan tak dibawa Shin Tae-yong ke Uzbekistan untuk menghadapi Piala Asia U-20.
Tiba-tiba nama pemain PSIS Semarang itu ada dalam daftar susunan pemain timnas U-20 Indonesia vs Irak.
Brandon Scheunemann memang sebelumnya menjadi salah satu pemain yang diberi kesempatan Shin tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas U-20 Indonesia.
Akan tetapi, namanya tudak masih dalam 23 pemain yang diboyong Shin Tae-yong.
Setelah dicoret oleh Shin Tae-yong, tiba-tiba nama Brandon masuk dalam skuad Garuda Nusantara di Piala Asia U-20.
Tentu saja kabar ini mengejutkan karena sebenarnya dalam aturan AFC hanya boleh membawa 23 pemain.
Baca Juga: Piala Asia U-20 2023 - Daftar 23 Pemain dan Nomor Punggung Timnas U-20 Irak
Ternyata usut punya usut, nama Brandon Scheunemann baru masuk skuad Garuda Nusantara karena menggantikan posisi Zanandin Fariz.
Seperti diketahui, Zanadin Fariz mengalami cedera tepat jelang menghadapi Piala Asia U-20 2023.
Zanadin cedera tepat berada setelah di Uzbekistan.
Situasi itu membuat Shin Tae-yong memutar otak.
Untuk mengisi posisi Zanadin Fariz, Shin Tae-yong pun memanggil Brandon Scheunemann.
Hal ini karya media officer PSSI, Bandung Saputra bahwa Brandon berangkat ke Uzbekistan malam ini Rabu (1/3/2023).
Baca Juga: Link Live Streaming Timnas U-20 Indonesia Vs Irak di Piala Asia U-20 2023, Garuda Nusantara Kalah Head to Head
Sementara Zanadin Fariz dipastikan akan dipulangkan ke Tanah Air Kamis (2/3/2023).
Zanadin mengalami cedera cukup serius, bahkan Shin Tae-yong sebelumnya meragukan anak asuhnya itu bisa tampil di Piala Asia U-20.
Hal ini karena cedera yang dialami oleh Zanadin cukup serius, sehingga diragukan tampil di Piala Asia U-20.
Dengan begitu, Shin Tae-yong pun melangkan pemain Persis Solo tersebut.
Baca Juga: Shin Tae-yong Memanfaatkan Piala Asia U-20 Sebagai Ajang Pertajam Finishing Timnas U-20 Indonesia
“Brandon Scheunemann malam ini berangkat ke Tashkent, Uzbekistan menggantikan Zanadin Fariz yang dipulangkan besok karena cedera,” kata Bandung Saputra kepada awak media, Rabu (1/3/2023).
Sementara itu, ajang Piala Asia U-20 2023 sendiri digelar sebagai ajang Kualifikasi Piala Dunia U-20 2023.
Di tempat ini tim asuhan Shin Tae-yong bakal melawan Irak, Suriah, dan Uzbekistan.
"Surat pemanggilannya juga sudah dikirimkan ke PSIS Semarang," tutup Bandung.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar