Kemenangan tersebut menjadi kemenangan pertama Manchester United di Liga Inggris setelah sempat kalah dalam dua laga pertama mereka.
Kini, kondisi justru berbanding terbalik antara Liverpool dan Manchester United.
The Reds kini hanya berada di posisi keenam klasemen sementara Liga Inggris 2022-2023 dengan torehan 39 poin dari 24 pertandingan.
Sementara itu, Manchester United berada di posisi ketiga dengan koleksi 49 poin dari 24 pertandingan.
Kemenangan menjadi harga mutlak bagi Liverpool apabila mereka ingin menjaga asa untuk bermain di ajang Liga Champions.
Pasalnya, Liverpool hanya terpaut enam poin dari Tottenham Hotspur yang saat ini berada di posisi keempat.
Di laga lain, Arsenal berkesempatan untuk menambah jarak dengan Manchester City di puncak klasemen.
Pada akhir pekan ini, Arsenal akan bertemu dengan tim zona degradasi, Bournemouth.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Premierleague.com |
Komentar