Seto juga mengatakan, dirinya memasrahkan sepenuhnya nasibnya kepada manajemen.
Ia berharap siapapun pelatih yang nantinya memimpin PSS musim depan bisa meraih hasil lebih baik darinya.
"Masalah hasil, itu tanggung jawab saya. Ke depan, manajemen tentu berpikir ulang," ucap Seto.
"Saya berharap siapapun yang bekerja untuk PSS Sleman pada musim depan bisa bersinergi dengan baik dari awal, semoga bukan sekadar profesional, tetapi juga dengan hati untuk PSS," tambahnya.
Baca Juga: Meski Lapangan Latihan Memprihatinkan, Timnas U-20 Indonesia Diminta Tak Gentar Lawan Uzbekistan
Sementara itu, bek PSS Dedy Gusmawan turut mengucapkan permintaan maaf atas deretan hasil kurang memuaskan.
Ia dan rekan-rekannya berjanji akan menuntaskan pertandingan sisa kompetisi dengan lebih baik.
"Kepada suporter, kami ucapkan maaf karena PSS Sleman belum tampil maksimal dan memberikan hasil terbaik."
"Percayalah, dalam sisa pertandingan ke depan, kami pasti mempersembahkan kemenangan," kata Dedy.
Setelah menjamu Bhaayngkara FC, PSS Sleman sudah dinantikan sejumlah laga berat.
Mereka dijadwalkan bertolak ke kandang Madura United (11/3/2023) sebelum meladeni bersua Borneo FC (18/3/2023),
Selanjutnya, pasukan Seto Nurdiantoro bakal melawan PSIS Semarang (2/4/2023), Bali United (8 April 2023), dan ditutup dengan laga tunda kontra Persija Jakarta.
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar