Dilansir BolaSport.com dari Soccerway, dalam lima laga tersebut, pasukan Rudi Garcia berhasil meraih 4 kemenangan dan 1 hasil seri.
Namun, tim lawan juga sedang dinaungi oleh hasil-hasil yang impresif.
Dalam lima laga terakhir di Liga Arab Saudi, Al-Numoor, begitu julukan Al-Ittihad, berhasil meraih 4 kemenangan dan 1 hasil seri.
Lewat catatan di atas, Al Nassr kemungkinan akan sulit untuk mengalahkan pasukan Nuno Espirito Santo.
Akan tetapi, meski sulit, Al Nassr tetap optimis meraih kemenangan karena mereka punya senjata ampuh bernama Cristiano Ronaldo.
Baca Juga: 2 Kunci Sukses AC Milan Singkirkan Tottenham dari Liga Champions
Dalam 4 laga terakhir bersama Al Nassr, Ronaldo mampu mengemas total 7 gol dan 2 assist di Liga Arab Saudi.
Dengan performa di atas, Al Nassr tentu berharap banyak kepada CR7 untuk menjebol gawang Al-Ittihad.
Tak cuma itu saja, Ronaldo juga punya bahan bakar lain selain statistik yang memukau.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Soccerway.com |
Komentar