Mantan Presiden Inter Milan itu juga menyampaikan beberapa terobosan baru yang nantinya menguntungkan klub Liga 2 di musim depan.
Salah satunya, Liga 2 musim depan akan mempunyai operator sendiri, berbeda dengan Liga 1.
Kritikan berlanjut terkait format kompetisi Liga 1 musim depan.
Ada dua opsi format yang ditawarkan Erick Thohir kepada klub Liga 1.
Baca Juga: Keamanan Israel di Piala Dunia U-20 2023 Urusan Pemerintah Indonesia Bukan PSSI
Pertama, Liga 1 digelar dengan tiga grup, masing-masing diisi enam klub.
Delapan klub terbaik dari tiga grup itu berhak maju ke babak perempat final hingga sang juara ditentukan di partai final.
Opsi kedua, Liga 1 menggunakan format penuh kompetisi.
Namun nantinya ada empat klub papan atas yang beradu lagi di final four.
Baca Juga: Erick Thohir Minta Pembinaan Harus Lebih Penting daripada Naturalisasi
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar