"Lol Ten Hag mau tujuh gol," kata netizen lainnya.
Ten Hag telling the players we need 3 more goals ???? pic.twitter.com/2rW2V4wxxI
— Alejandro Garnacho ????????️ (@SirBilly_GRS) March 9, 2023
Sebenarnya United bisa saja mencetak lebih banyak gol ke gawang Betis.
Mereka menciptakan banyak peluang selama 90 menit permainan.
Pasukan Ten Hag melepaskan 25 tembakan dengan 13 di antaranya tepat sasaran.
Namun, nyatanya hanya empat peluang yang berhasil dikonversi menjadi gol.
Empat hari sebelum berduel melawan Betis, Man United mengalami pembantaian di kandang Liverpool dalam matchday ke-26 Liga Inggris.
The Red Devils dipermak sang rival dengan skor 0-7.
Jadi, kemenangan atas Betis menjadi pelecut semangat sekaligus momentum kebangkitan bagi United.
Konsistensi Manchester United akan diuji kala menerima kedatangan Southampton pada partai lanjutan Premier League, Minggu (12/3/2023).
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Dailystar.co.uk |
Komentar