"Tapi saya sebagai Menpora tidak etis karena mengurus semua cabor tapi hanya fokus untuk satu cabor."
Baca Juga: Masa Bakti Erick Thohir di PSSI Sampai 2027, Batal Jadi Calon Wakil Presiden?
"Makanya saya sampaikan, konsekuensi saya harus mundur."
Zainudin Amali terpilih sebagai wakil Ketum PSSI kedua lewat Kongres Luar Biasa PSSI tengah bulan lalu.
Ia terpilih bersama Erick Thohir sebagai Ketua Umum dan Ratu Tisha sebagai wakil Ketua Umum kedua.
Ia yakin bersama jajarannya mampu memperbaiki dan membangkitkan prestasi sepak bola Indonesia.
"Insha Allah saya, Pak Erick dll akan bisa membenahi," aku Zainudin Amali.
"Tapi mungkin kita bisa melakukan hal-hal yang jadi pondasi pembangunan sepakbola Indonesia."
"Supaya ekspektasinya tak terlalu besar terhadap prestasi dll."
Baca Juga: PSSI Gelar Rapat Exco Sore Ini, Sekalian Bahas Agenda FIFA Matchday
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Tribunnews.com |
Komentar