Tiga peluang emas pun didapatkan Dewa United, sayang tidak membuahkan gol ke gawang Singo Edan.
"Kami punya tiga peluang yang bagus dan kami bisa saja menang."
"Tetapi sekali lagi yang terpenting pemain sudah bermain bagus hari ini walaupun sangat berat," kata mantan pelatih Galatasaray itu.
Faktor kondisi lapangan itu yang membuat pemain Dewa United kelelahan.
Baca Juga: Erik ten Hag Sayangkan Manchester United Tak Unggul 3-0 pada Babak Pertama Liga Europa
Terbukti dua pemain Dewa United mengalami cedera yakni Karim Rossi dan Brian Fatari.
"Ini faktanya dan kami harus sadar para pemain belum bisa seperti itu."
"Tapi saya sangat bangga dengan cara bermain kami terutama di babak kedua walaupun saya sedih kehilangan dua pemain," ucapnya.
Jan Olde Riekerink juga membeberkan kondisi kedua pemainnya yang cedera hari ini.
Katanya, Karim Rossi harus dibawa ke rumah sakit karena masalah pada bahunya.
"Rossi ke rumah sakit karena ada masalah di bahunya."
"Sementara Brian Fatari agak sakit dilututnya dan kami masih menunggu diagnosanya," tutupnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar