BOLASPORT.COM - Madura United meraih kemenangan atas PSS Sleman dengan skor 2-1 pada laga pekan ke-30 Liga 1 2022-2023. Hasil laga didedikasikan untuk Ricki Ariansyah yang masih cedera.
Laga pekan ke-30 antara Madura United vs PSS Sleman berlangsung di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, pada Sabtu (11/3/2023) sore pukul 15.00 WIB.
Dalam laga kali ini, kondisi cedera Ricki Ariansyah melecut semangat Madura United untuk meraih kemenangan.
Hasilnya, tim berjuluk Laskar Sape Kerab itu berhasil meraih kemenangan 2-1 berkat dua gol cepat hanya dalam rentang empat menit saja.
Kemenangan ini berhasil membawa Madura United naik ke peringkat empat klasemen Liga 1 dengan perolehan 48 poin dari 30 laga.
Mereka menggeser Borneo FC yang turun satu strip di urutan kelima dengan perolehan 47 poin dari 28 laga.
Sementara bagi PSS Sleman, hasil tersebut menjadi kekalahan beruntun dari tujuh pertandingan terakhir mereka.
Tim berjuluk Super Elang Jawa itu terperosok di posisi ke-16 dengan perolehan 28 poin dari 30 laga.
Baca Juga: PSSI Mau Batasi Pemain Naturalisasi? Regulasi Pemain Homegrown ala Liga Inggris Bisa Dicoba
Jalannya pertandingan
PSS Sleman mendapat dua peluang di awal pertandingan melalui Ricky Cawor. Namun peluang pertamanya masih melebar di sisi kiri gawang dan yang kedua dapat ditinju kiper lawan, Rendy Oscario.
Kemudian pada menit ke-27, tendangan spekulasi Yevhen Bokha masih melambung tinggi di atas mistar gawang Madura United.
Meski begitu, Madura United yang berhasil lebih dulu mencetak gol pertama melalui peluang emas yang didapatkan Jaja pada menit ke-33.
Bermula dari Beto yang menggiring bola dengan bebas, memberikan umpan lambung ke sisi kiri, disambut tandukan Malik Risaldi namun tidak mengarah ke gawang PSS.
Jaja yang memenangkan perebutan bola liar di kotak penalti PSS langsung menembakkan bola ke gawang dan tak dapat diantisipasi kiper Ega Rizky.
Pemain bernama lengkap Hugo Gomes dos Santos Silva itu melakukan selebrasi yang didedikasikan untuk rekan setimnya, Ricki Ariansyah yang saat ini masih cedera.
Sebelumnya saat melawan PSIS Semarang di Stadion Jatidiri (7/3), Ricki Ariansyah pingsan usai kepalanya membentur ke tanah lebih dulu ketika berbebut bola sundulan dengan lawan.
Dalam selebrasinya, para pemain Laskar Sape Kerab membentangkan jersey Ricki Ariansyah yang bernomor punggung 18 ke arah kamera.
Tertinggal 0-1, PSS langsung merespon dengan serangan balik pada menit ke-35. Sayangnya tembakan keras dari Todd Ferre masih bisa ditangkis oleh kiper Madura United.
Baca Juga: Tim Dokter Bawa Kabar Buruk untuk Persib Bandung Jelang Kontra Persebaya Surabaya
Tak berselang lama, MU justru menggandakan keunggulan melalui Beto Goncalves pada menit ke-37. Bermula dari umpan lambung Esteban Vizcara, Beto menyundul bola tepat ke arah kanan gawang PSS Sleman.
Adapun Laskar Sape Kerab melakukan selebrasi gol dengan membentangkan jersey Rian untuk kedua kalinya. Keunggulan 2-0 bertahan sampai babak pertama berakhir.
Memasuki babak kedua, PSS melakukan dua pergantian. Riki Dwi masuk menggantikan Yevhen Bokha dan Derry Rachman mengganti Kevin Gomes yang terbukti efektif.
Riki Dwi Saputro mendapat tiga peluang mencetak gol. Pada menit ke-51, Riki yang menerima umpan dari Kim Kurniawan, namun tendangannya masih melenceng
Lima menit berselang, Riki yang berada di mulut gawang lawan gagal menanduk bola hasil umpan lambung Haris Tuharea.
Peluang ketiga Riki membuahkan hasil, ia mencetak gol balasan pada menit ke-70. Memanfaatkan umpan lambung Derry Rachman, sundulan Riki tepat mengarah ke gawang. Skor menjadi 1-2.
Pada menit ke-81, Super Eja kembali mendapat peluang melalui tendangan bebas Wahyu Sukarta. Sayang tendangannya masih melambung tinggi di atas mistar.
Tendangan bebas lainnya bagi PSS Sleman pada menit ke-87. Tendangan Todd yang menerima umpan Kim Jefrey masih melebar di sisi kanan gawang Madura United.
Akhirnya, skor 2-1 untuk kemenangan Madura United atas PSS Sleman bertahan hingga peluit akhir pertandingan dibunyikan.
Baca Juga: Thomas Doll Beri Kabar Terkini Dua Pemain Asing Persija Jakarta
Hasil Madura United vs PSS Sleman: 2-1 (Jaja 33', Beto Goncalves 37' - Riki Dwi Saputro 70')
Kartu kuning:
Madura United - Slamet Nurcahyono 90+4'
PSS Sleman - Haris Tuharea 60', Marckho Sandy 68'
Susunan Pemain Madura United vs PSS Sleman:
Madura United: 21-Rendy Oscario, 13-Dodi Alekvan Djin, 15-Hasyim Kipuw, 4-Cleberson, 3-Reva Adi Utama, 6-Yu-jun Lee, 35-Zulfiandi, 50-Jaja (Hugo Gomes), 77-Malik Risaldi, 9-Beto Goncalves, 8-Estebán Vizcarra
Pelatih: Rakhmat Basuki dan Osvaldo Lessa (asisten pelatih)
PSS Sleman: 21-Ega Rizky, 3-Bagus Nirwanto, 22-Marckho Merauje, 78-Ifan Nanda, 30-Kevin Gomes, 46-Todd Rivaldo Ferre, 23-Kim Kurniawan, 19-Wahyu Sukarta, 20-Haris Tuharea, 98-Ricky Cawor, 10-Yevhen Bokhashvil
Pelatih: Seto Nurdiantoro
Baca Juga: Tim Dokter Bawa Kabar Buruk untuk Persib Bandung Jelang Kontra Persebaya Surabaya
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar