Pemain berposisi gelandang bertahan itu menyumbang satu gol saat Man United menang 2-0 atas The Magpies.
Di kompetisi Liga Inggris, Man United juga masih ikut dalam bursa juara.
Tim peraih 13 titel liga domestik tersebut saat ini berada di urutan ketiga klasemen sementara dengan 50 poin,
Mereka masih berada pada posisi mengejar dua tim teratas, Arsenal dan Manchester City.
Baca Juga: Modal Erling Haaland Jadi Monster Gol Cuma Pantang Merasa Sedih
Dikutip BolaSport.com dari Mirror, kartu merah Casemiro ini juga membuatnya mengulangi rekor jelek eks bek Man United, Nemanja Vidic.
Mereka berdua adalah pemain Manchester United yang dua kali mendapatkan kartu merah pada musim yang sama di Liga Inggris.
Nemanja Vidic mencatatkan rekor negatif tersebut pada musim 2013-2014.
Casemiro menjadi pemain pertama yang mengikuti jejaknya.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Mirror.co.uk |
Komentar