Memasuki babak kedua, Persib Bandung langsung menambah intensitas serangan.
Persib Bandung berhasil mendapatkan gol hiburan melalui Riswan Lauhim yang salah mengantisipasi bola tendangan penjuru dari Marc Klok pada menit ke-77.
Pada akhir babak kedua, David Da Silva berhasil membuat ribuan Bonek yang pernah mendukungnya terdiam membisu.
Pada menit ke-83, berawal dari lemparan ke dalam jauh Robi Darwis membuat kemelut di kotak penalti Persebaya Surabaya.
Bola pantul tersebut berhasil disambut oleh David Da Silva lalu disambut dengan shoot keras yang jadi gol penyeimbang bagi Persib Bandung.
Penyerang asal Brasil tersebut tidak melakukan selebrasi di depan suporter Persebaya Surabaya sore itu.
Baca Juga: Persebaya vs Persib - Kata Aji Santoso Soal Keputusannya Mencadangkan Rizky Ridho dan Koko Ari
Satu gol tersebut membuat David Da Silva memimpin klasemen top skor sementara Liga 1 2022-2023 jadi 20 gol, selisih 1 gol dari Matheus Pato.
Luis Milla selaku pelatih Persebaya Surabaya pun angkat bicara soal gol David Da Silva tersebut.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar