Vietnam sendiri dua kali beruntun meraih medali emas di edisi 2019 dan 2021.
Golden Stars Warrior kini telah mengoleksi tiga keping medali emas SEA Games.
Sementara itu bagi timnas U-22 Indonesia baru akan menjalani laga uji coba pada 11-16 April 2023.
Saat ini, Indra Sjafri selaku pelatih menggelar serangkaian pemusatan latihan (training camp/TC).
Menurutnya, timnas U-22 Indonesia dijadwalkan akan menggelar laga uji coba menghadapi tim-tim liga 1.
Selain itu, timnas U-22 Indonesia juga mendapat keuntungan usai membuka peluang untuk menghadapi peserta Piala Dunia U-20 2023.
"Kami akan mulai uji coba dari 11-16 April, kita bikin simulasi tiga sampai empat kali uji coba, main-istirahat-main-istirahat, mungkin dengan tim-tim Liga 1," ujar Indra Sjafri kepada awak media termasuk BolaSport.com, di Lapangan B Senayan, Jakarta, Kamis (16/3/2023).
Baca Juga: Timnas U-22 Indonesia Punya Peluang Jalani Uji Coba dengan Peserta Piala Dunia U-20 2023
"Tidak tertutup kemungkinan nanti kalau memang ada tim-tim Piala Dunia yang sudah masuk ke Indonesia," ucapnya.
"Kami coba untuk minta ke PSSI, siapa tahu mereka bisa beruji coba dengan mereka," tuturnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Soha.vn |
Komentar