Maradona dkk takluk via adu penalti di Moscow setelah kedua tim bermain seimbang dalam sepasang pertemuan 0-0.
Ironisnya, laga tersebut juga menandakan penampilan terakhir sang legenda akbar di Piala Champions.
European Cup, 2nd Round, 2nd leg: Spartak v Napoli -- #16 Diego Maradona -- Central Lenin Stadium, Moscow, 7 November 1990. (Photo: M. Botashev) pic.twitter.com/0SQeVLMdgw
— A Football Archive* (@FootballArchive) March 20, 2021
Napoli harus melalui perjalanan berliku yang sangat panjang untuk kembali mencicipi kompetisi ini.
I Partenopei menjalani comeback di Liga Champions pada 2011-2012.
Generasi Edinson Cavani dkk bikin kejutan dengan langsung melejit ke fase 16 besar.
Hanya, langkah mereka disingkirkan Chelsea secara dramatis lewat kemenangan The Blues 4-1 via extra time.
Baca Juga: Hasil Liga Champions - Incaran Man United Cetak Brace, Napoli Sempurnakan Wakil Italia
Hasil tersebut membalas kekalahan sang wakil Inggris di leg pertama (1-3).
Kelolosan berikutnya menuju fase 16 besar terjadi pada era Dries Mertens dkk, masing-masing musim 2016-2017 dan 2019-2020.
Dua-duanya berujung kekalahan dari raksasa Spanyol, Real Madrid dan Barcelona.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sport.sky.it, UEFA.com |
Komentar