BOLASPORT.COM - Sebanyak 11 wakil Indonesia sudah menjalani laga babak kedua All England Open 2023 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Kamis (16/3/2023).
Dari 11 wakil tersebut ada tiga wakil yang gagal melaju ke babak perempat final turnamen bulu tangkis tertua dunia tersebut.
Mereka adalah Chico Aura Dwi Wardoyo (tunggal putra), Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (ganda campuran).
Keran kemenangan Merah Putih dibuka melalui penampilan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (ganda putri).
Pasangan peringkat kelima dunia itu menang dua gim langsung. Hasil ini dilanjutkan juara bertahan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Kerap tertinggal sejak awal gim hingga interval, Fikri/Bagas menampilkan semangat juang yang tinggi dengan menutup penampilan mereka dengan kemenangan dalam dua gim langsung atas Ong Yew Shin/Teo Ee Yi (Malaysia).
Hasil ini juga membuat Indonesia sudah mengamankan satu tiket semifinal karena Fikri/Bagas akan menjumpai rekan senegara, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, pada perempat final, Jumat (17/3/2023).
"Kami sudah sering bertemu Ong/Teo, sudah sama-sama tahu kekuatan masing-masing. Di lapangan juga secara permainan tidak terlalu berbeda dengan pertemuan-pertemuan sebelumnya," kata Bagas dilansir BolaSport.com dari PBSI.
"Komunikasi kami jaga dengan baik. Saya dan Fikri saling percaya. Itu kunci kami bisa memenangkan pertandingan hari ini," ucap Bagas.
Pada gim kedua, Fikri/Bagas kembali tertinggal jauh pada interval 6-11.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar