Baca Juga: Lawan Suriah Cukup Kuras Tenaga, Timnas U-20 Indonesia Fokus Recovery Jelang Lawan Uzbekistan
Dennis Wise memiliki intuisi memasang Hokky Caraka sebagai seorang striker murni.
Prediksi legenda Chelsea itu terbukti benar, Hokky langsung mencetak 5 gol setelah berganti posisi sebagai seorang striker selama program tersebut berlangsung.
Alhasil, Hokky diminta untuk bertahan di Inggris dan kembali mengikuti program Garuda Select di tahun berikutnya.
Pada edisi selanjutnya, Hokky menunjukkan perkembangan dengan mencetak 14 gol, terpaut jauh dari pesaing terdekatnya yakni Faiz Maulana.
Waktu itu, Faiz Maulana hanya mencetak separuh dari total gol Hokky, yaitu 7 gol saja.
Performa apik Hokky Caraka di program Garuda Select ini pun tercium oleh Shin Tae-yong, yang waktu itu sedang mencari calon pemain untuk Piala AFF U-19 2022.
Hokky pun tampil gemilang bersama Garuda Nusantara di Piala AFF U-19 2022.
Striker PSS Sleman itu menjadi salah satu aktor penting keberhasilan timnas Indonesia U-20.
Bahkan, Hokky mencetak quattrick atau empat gol saat Indonesia menang telak 7-0 atas Timor Leste.
Baca Juga: Lawan Suriah Cukup Kuras Tenaga, Timnas U-20 Indonesia Fokus Recovery Jelang Lawan Uzbekistan
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com, Transfermarkt.co.id |
Komentar