"Untuk meningkatkan peringkat Indonesia di ranking FIFA, saya selalu terbuka," ujarnya.
"Saya berharap semua pemain Indonesia menunjukkan yang terbaik di liga," tutup Shin Tae-yong.
STY sebenarnya sudah melakukan pendekatan ini setiap kali kesempatan FIFA Matchday datang.
Pada FIFA Matchday Januari 2022, dia juga memberikan kesempatan bagi Ronaldo Kwateh, Marselino Ferdinan, Achmad Figo, Terens Puhiri, dan Sani Rizki untuk membela timnas Indonesia.
Saat itu, lima pemain tersebut berhasil mendapatkan debutnya bersama timnas Indonesia di FIFA Matchday melawan Timor Leste.
Berselang enam bulan kemudian, timnas Indonesia juga memberikan debut spesial pada Dimas Drajad.
Dimas mendapatkan debut usai tampil cemerlang bersama Persikabo 1973 di sisa putaran kedua Liga 1 musim 2021-2022.
Hasilnya, dia jadi andalan Shin Tae-yong di lini depan timnas Indonesia.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar