Namun, menurut laporan dari talkSPORT yang dikutip BolaSport.com, Mitrovic bisa dihukum seperti Cristiano Ronaldo karena kejadiannya mirip.
Pada 2017 silam, CR7, yang masih berkostum Real Madrid, juga pernah mendorong wasit sehingga membuatnya dikartu merah.
Momen tersebut terjadi dalam laga leg pertama Piala Super Spanyol 2017-2018 melawan Barcelona.
Baca Juga: Diadang 2 Faktor Tak Menguntungkan, Liverpool Semakin Sulit Dapatkan Jude Bellingham
Awal mula kartu merah yang diterima Ronaldo ketika dia mendapat kartu kuning pertama.
Hal itu lantaran dia membuka jersei sebagai bentuk selebrasi gol yang dicetaknya ke gawang Barcelona pada menit ke-80.
Dua menit berselang, Ronaldo kembali diganjar kartu kuning kedua alias kartu merah lantaran melalukan diving.
Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) pun menjatuhkan hukuman lima laga untuk superstar timnas Portugal tersebut.
Tak hanya itu, Ronaldo juga harus membayar denda 3.805 euro (sekitar Rp57 juta).
Baca Juga: Man United Bersih-bersih Skuad, Erik ten Hag Siap Tendang 10 Pemain Figuran
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | talkSPORT |
Komentar