Pasalnya, Man City sangat membutuhkan tenaga Haaland untuk mencuri tiga poin dari The Reds.
Pada musim ini, Erling Haaland telah membukukan 42 gol hanya dalam 37 pertandingan di lintas kompetisi.
"Pertama, saya bukan dokter dan kedua, menurut saya ini bukan cedera biasa," kata Alf-Inge Haaland.
"Anda tidak bisa hanya pergi dua minggu tanpa pelatihan dan kemudian langsung bertarung."
"Pasti ada perkembangan di sana."
"Mereka bisa mempertaruhkannya, tetapi jika dia tidak mendapatkan pelatihan yang tepat dengan tim, maka dia tidak akan bermain."
Baca Juga: 3 Makanan Indonesia Kesukaan Juara Piala Dunia, Cocok untuk Buka Puasa
"Ini tentang bagaimana dia menanggapi pengobatan dalam beberapa hari ke depan."
"Dia membutuhkan banyak perawatan," tutur pria berusia 50 tahun itu menambahkan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Goal.com/en |
Komentar