Pemenang sprint race akan meraih 12 poin, disusul sembilan poin untuk posisi kedua dan tujuh poin untuk posisi ketiga.
Peringkat keempat hingga kesembilan akan berturut-turut meraih poin dari enam hingga satu angka.
Adanya sprint race membuat perbedan pada format latihan bebas (Free Practice) yang kini disebut Practice (P).
Pada Jumat, latihan (practice) pertama dan kedua tetap dilakukan sekaligus sebagai penentuan posisi pembalap pada sesi kualifikasi.
Perbedaannya, sesi latihan ketiga (P3) kini berlaku seperti sesi latihan bebas keempat (FP4) pada musim-musim sebelumnya dan digelar 30 menit sebelum sesi kualifikasi.
Hasil P3 tidak berpengaruh pada posisi pembalap pada sesi kualifikasi. Sementara itu, sesi latihan bebas keempat tidak lagi diadakan.
Balapan utama MotoGP Portugal 2023 dijadwalkan pada Minggu (26/3/2023), mulai pukul 20.00 WIB.
Berikut klasemen sementara MotoGP 2023 usai sprint race seri Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao.
Klasemen pembalap MotoGP 2023.
1. Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo Team - Ducati: 12 poin
2. Jorge Martin - Prima Pramac Racing - Ducati: 9
3. Marc Marquez - Repsol Honda - Honda: 7
4. Jack Miller - Red Bull KTM Factory Racing - KTM: 6
5. Maverick Vinales - Aprilia Racing - Aprilia: 5
6. Aleix Espargaro - Aprilia Racing - Aprilia: 4
7. Miguel Oliveira - CryptoDATA RNF - Aprilia: 3
8. Johann Zarco - Prima Pramac Racing - Ducati: 2
9. Alex Marquez - Gresini Racing - Ducati: 1
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | MotoGP.com |
Komentar