Pada babak kedua, timnas Burundi sempat memperkecil ketertinggalan berkat gol P Niyongabire Facifique pada menit ke-50.
Dalam laga ini, Riko Simanjuntak turun sebagai pemain pengganti.
Pemain milik Persija Jakarta itu baru dimasukan pada menit ke-70.
Riko ditugaskan mengganti Yakob Sayuri.
Meski gagal menambah keunggulan timnas Indonesia, Riko mengaku bersyukur dengan hasil pertandingan.
Terlebih ini merupakan momen kembalinya Riko ke timnas Indonesia.
Seperti yang diketahui, pemain berposisi winger itu terkahir memperkuat timnas Indonesia pada tahun 2019 silam.
Ia pun berharap bisa memberikan penamilan yang lebih baik lagi di laga selanjutnya.
Baca Juga: Timnas Indonesia Menang Atas Burundi, Shin Tae-yong Catatkan Kemenangan Perdana atas Tim Afrika
Timnas Indonesia dijadwalkan kembali melawan Burundi pada tanggal 28 mendatang.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar