Pasalnya, Inter Milan juga pernah dikaitkan dengan Messi pada bursa transfer musim panas 2021.
Kala itu, Inter Milan disebut tertarik untuk merekrut Messi secara gratis dari Barcelona.
Bahkan, Zanetti sudah sempat menyampaikan secara tidak langsung bahwa Inter Milan bisa saja bernegosiasi dengan Messi.
"Saya terkejut ketika dia meninggalkan Barcelona," ucap Zanetti seperti dikutip BolaSport.com dari Football Italia.
"Secara realistis, kami tidak bisa bersaing dengan PSG atau klub Premier League."
Baca Juga: 4 Pemain Bintang Barcelona Kompak Tolak Kepulangan Lionel Messi
"Namun, karena hubungan baik kami, kami berbicara ketika ada peluang," tutur Zanetti melanjutkan.
Meski demikian, kedatangan Messi ke Inter Milan sangat diragukan oleh banyak pihak.
Pasalnya, I Nerazzurri masih kesulitan dengan kondisi keuangan pemilik mereka, Steven Zhang.
Zhang dinilai masih fokus untuk melunasi utang perusahaannya, Suning Group, yang saat ini memiliki saham mayoritas Inter Milan.
Dengan kondisi tersebut, sangat sulit bagi Inter Milan untuk mendatangkan Messi.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Football-italia.net |
Komentar