Kedua bek tengah tersebut menjadi andalan utama Ten Hag yang sulit tergeser.
Akan tetapi, situasi terkini ternyata tidak terlalu membuat khawatir Maguire.
Ia masih bisa menyebutkan kontribusi besar untuk Manchester United sejauh ini.
"Saat saya tampil sebagai starter dalam delapan atau sembilan laga, kami berhasil menang," kata Maguire seperti dilansir BolaSport.com dari ESPN.
"Jadi, pengaruh saya di klub ini masih ada," ucap pemain berusia 30 tahun tersebut.
Setan Merah berhasil meraih perbaikan prestasi pada musim ini.
Baca Juga: Barcelona Mulai Waspada, Bernardo Silva Singgung Masa Depan Lagi
Untuk kali pertama dalam lima musim terakhir, Setan Merah berhasil mengangkat piala.
Ten Hag mengantar anak asuhannya meraih trofi Piala Liga Inggris untuk mengobati dahaga gelar.
The Red Devils masih berusaha meraih gelar di kompetisi lain seperti Liga Europa dan Piala FA.
Maguire kemungkinan besar masih sulit untuk menembus pilihan reguler di timnya saat ini.
Akan tetapi, ia tetap seorang sosok senior di klub sehingga kehadirannya diperlukan.
Performa sang bek tengah juga dituntut tetap konsisten demi membantu timnya meraih gelar.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | ESPN.co.uk |
Komentar