Pada laga lainnya, di Grup G, Serbia juga masih terlalu tangguh bagi lawan mereka, Montenegro.
Serbia sukses memetik kemenangan keduanya berkat keunggulan 2-0 atas Montenegro.
Dua gol Serbia diborong oleh bomber Juventus, Dusan Vlahovic, yang membukukan gol pada menit ke-78 dan 90+5'.
Dua gol tersebut sudah cukup bagi Serbia untuk mempertahankan pucuk klasemen Grup G Kualifikasi Euro 2024 dengan koleksi 6 poin.
Berikut hasil lengkap matchday kedua Kualifikasi Euro 2024 hingga Selasa (28/3/2023) dini hari WIB, dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA:
- Montenegro 0-2 Serbia (Dusan Vlahovic 78', 90+5')
- Belanda 3-0 Gibraltar (Memphis Depay 23', Nathan Ake 50', 82')
- Polandia 1-0 Albania (Karol Swiderski 41')
- Austria 2-1 Estonia (Florian Kainz 68', Michael Gregpritsch 88'; Rauno Sappinen 25')
- Swedia 5-0 Azerbaijan (Emil Forsberg 38', Bahlul Mustafazada 65'-bd, Viktor Gyokeres 79', Jesper Karlsson 88', Anthony Elanga 89')
- Moldova 0-0 Republik Ceska
- Hongaria 3-0 Bulgaria (Balint Vecsei 7', Dominik Szoboszlai 26', Martin Adam 39')
- Republik Irlandia 0-1 Prancis (Benjamin Pavard 50')
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar