"Pemain semua fokus, siap melawan Persija," kata Achmad Jufriyanto, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persib.
Pemain kedua yang tak bisa bermain melawan Persija Jakarta adalah Teja Paku Alam.
Teja merupakan kiper andalan Pangeran Biru di Liga 1 2022-2023.
Pemain berusia 29 tahun itu tercatat telah tampil sebanyak 19 kali dan menorehkan tujuh clean sheet.
Hanya, pelatih kiper Persib Bandung, Luizinho Passos, rupanya tak terlalu mempermasalahkan absennya Teja.
Menurutnya, Persib kini masih memiliki kiper yang sama baiknya.
Luizinho Passoss mengisyaratkan timnya akan menurunkan Reky Rahayu.
"Saya masih punya empat kiper dan percaya dengan semua karena mereka sudah bekerja sama bagusnya."
Baca Juga: Piala Dunia U-20 2023 Terancam Batal, Ketua NOC Indonesia Angkat Bicara
"Saya memberikan latihan pada semua kiper yang ada."
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar