Kedudukan terus jomplang dan Putri KW sulit mengejar hingga kalah 14-21.
Pada gim kedua, Putri KW sempat berusaha mengubah tempo permainan.
Memperlambat ritme dan memberikan Pusarla bola-bola smes lurus ke sudut lapangan sempat berhasil menghasilkan poin.
Putri KW bahkan sampai mampu memangkas jarak.
Dari tertinggal 9-12, pemain berusia 20 tahun tersebut mendekat sampai 12-13.
Sayangnya, momentum itu gagal bertahan lama setelah bola-bola tanggung Putri KW langsung disambar lawan dengan mudah.
Margin kedudukan semakin melebar hingga 13-18 untuk keunggulan Pusarla.
Memasuki poin krusial ini, Putri KW sulit mengembangkan permainan dan terkunci di angka 13 cukup lama.
Sedangkan Pusarla, dia dengan nyaman di atas angin terus menyerang dan menekan.
Sempat menambah 3 poin, momentum Putri KW itu gagal berlanjut setelah dia akhirnya harus mengakui keunggulan Pusarla setelah kalah 16-21.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar