“Pertama dengan batalnya Timnas U-20 mengikuti Piala Dunia U-20, saya berdiskusi dengan tim pelatih,” ujar Indra Sjafri kepada awak media termasuk BolaSport.com, Sabtu (1/4/2023).
“Kami akan panggil tujuh pemain dari timnas U-20, yang merupakan pemain inti,” ucapnya.
Tentu saja hal ini dilakukan oleh Indra Sjafri karena ia memang tengah mencari pemain terbaik buat memperkuat timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023 nanti.
Untuk itu, Indra Sjafri pun telah memanggil 36 pemain dalam persiapan menuju SEA Games 2023 ini.
Para pemain bahkan telah menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta pada (1/4/2023).
Seusai menjalani latihan, Indra Sjafri mengaku telah mempunyai beberapa skema latihan agar persiapan tim berjalan maksimal.
Dari 36 pemain yang dipanggil ini nantinya akan menjalani seleksi hingga 10 April mendatang.
Pelatih asal Sumatra Barat itu mengaku kemampuan para pemain akan dilihat dan akan ada degradasi dari 36 pemain ini.
Namun, tak hanya mereka akan ada tambahan tujuh pemain dari timnas U-20 yang dipastikan bergabung dengan tim.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar