Bahkan, tidak sedikit netizen yang melancarkan kritik pada pemain asal PSS Sleman tersebut.
Atas hal ini, dia juga sudah meminta maaf melalui laman Instagram pribadinya.
Dia mengaku jika kritik tersebut karena bentuk kekecewaan setelah mereka gagal tampil di Piala Dunia U-20 tahun ini.
"Saya, Hokky Caraka meminta maaf kepada seluruh belah pihak, kelompok maupun pribadi."
"Yang tersinggung atas statemen yang saya beri."
"Baik secara lisan maupun tertulis di media sosial,"
"Semua itu tidak lepas dari rasa kekecewaan, kekesalan dan juga kesedihan saya."
"Setelah menerima kabar dan kenyataan telah batalnya Piala Dunia U-20 di Indonesia," ungkap Hokky Caraka.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : |
Komentar