Sampai saat ini, proses negosiasi kontrak baru antara PSG dan Messi memang belum menuju babak baru.
Bahkan, ada kabar yang menyebutkan bahwa Messi telah menolak penawaran dari PSG.
Masalah gaji dan proyek olahraga menjadi isu utama bagi eks kapten Barcelona.
Dalam kondisi tersebut, El Barca hanya bisa berharap bahwa Messi menolak tawaran PSG.
Di saat yang bersamaan, Barcelona harus segera menuntaskan masalah keuangan mereka demi memberikan penawaran terbaik kepada Messi.
3. Negosiasi dengan Messi
Baca Juga: Tak Dicintai di PSG, Eks Presiden Barcelona Minta Lionel Messi Pulang ke Blaugrana
Langkah terakhir yang sangat penting tentu adalah melakukan negosiasi dengan Messi.
Akan tetapi, langkah terakhir ini hanya akan terwujud apabila Barcelona sudah menyelesaikan langkah pertama dan kedua.
Barcelona mau tidak mau harus menyelesaikan masalah keuangan mereka terlebih dulu.
Apabila Messi sudah menolak PSG, tetapi Barcelona tidak mampu menyelesaikan masalah keuangan, mereka tetap akan kesulitan saat proses negosiasi.
Pasalnya, tidak akan ada hal yang bisa ditawarkan El Barca kepada Messi saat proses negosiasi.
Terlebih lagi, Barcelona harus tetap memberikan gaji yang layak kepada Messi sekalipun ia sangat mencintai klub akademinya tersebut.
Oleh karena itu, proses kepulangan Messi semuanya tergantung kepada kemampuan Barcelona menyelesaikan masalah keuangan mereka.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | TyC Sports |
Komentar